Karpet Lantai Kamar

Penutup lantai atau karpet memiliki beberapa jenis yang bisa Anda sesuaikan dengan penggunaannya. Masing-masing jenis karpet mempunyai fungsi dan kegunaan yang beragam. Untuk Anda yang sedang mencari karpet lantai kamar yang cantik dan low budget, bisa menyimak penjelasan dalam artikel ini.

Penggunaan alas yang tepat akan memberikan sejuta manfaat, salah satunya adalah sebagai siasat untuk membuat lantai kamar menjadi lebih menarik dan hangat. Selain itu, juga ada manfaat lainnya yang bisa Anda ketahui berdasarkan bentuk karpet dan bahan karpet. Penjelasan lebih lanjut terkait karpet lantai kamar akan diuraikan pada ulasan di bawah ini:

Tips Memilih Karpet Lantai Kamar

Ada beberapa tips agar mendapatkan karpet yang sesuai dengan fungsi dan pengaplikasiannya . Berikut adalah tips yang bisa Anda perhatikan sebelum menentukan pembelian alas yang cocok untuk lantai kamar:

  1. Mengetahui Tujuan Pembelian Karpet

Sebelum memutuskan untuk membeli karpet lantai kamar, pastikan Anda mengetahui dengan jelas kegunaan atau tujuan dari pembelian itu sendiri. Misalkan karpet untuk menutup lantai yang terlihat usang, memperindah ruangan, maupun untuk membantu mengendalikan suhu ruangan.

  1. Memiliki Budget yang Tepat

Tips berikutnya adalah menyesuaikan jenis atau kualitas karpet sesuai dengan anggaran yang Anda miliki. Apabila Anda memiliki anggaran dengan kategori low budget bisa memilih karpet plastik jika sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, Anda juga bisa menyesuaikan ukuran karpet sesuai dengan anggaran dan kebutuhan.

  1. Menyesuaikan dengan Furniture lainnya

Agar karpet yang Anda beli memiliki fungsi dan nilai estetika sekaligus, pemilihan motif maupun bentuk karpet bisa disesuaikan dengan furniture lainnya. Anda bisa memilih karpet dengan warna yang senada maupun cocok dengan furniture pendukung lainnya.

  1. Memiliki Bahan yang Aman

Tips berikutnya adalah memilih karpet dengan bahan yang aman dan tidak mengandung bahan kimia berbahaya. Anda juga bisa memilih karpet yang memiliki bahan dasar dapat didaur ulang. Hal tersebut bertujuan untuk melestarikan dan menjaga lingkungan, khususnya dalam menghindari sampah akibat karpet lantai yang menumpuk.

Setelah mengetahui beberapa tips di atas, Anda juga bisa menyimak beberapa jenis karpet sesuai dengan kegunaannya. Kombinasi tersebut dapat memudahkan Anda dalam memilih dan menentukan karpet yang sesuai dan cocok.

Pilihan Karpet Lantai sesuai Fungsinya

Ada beberapa karpet yang diproduksi untuk tujuan tertentu, berikut adalah beberapa pilihan karpet sesuai dengan kegunaannya:

  1. Karpet Lantai Kamar Bermain Anak

Pilihan karpet yang pertama adalah karpet karet untuk kamar bermain anak. Karakteristik untuk karpet ini adalah memiliki motif dan warna yang cerah. Hal tersebut juga memiliki tujuan agar menciptakan suasana ceria da segara dalam kamar bermain anak.

Karpet Lantai Kamar Elprima

Adapun manfaat yang bisa Anda dapatkan dari jenis karpet lantai kamar ini adalah mampu mengurangi kebisingan, mencegah cedera dan luka pada anak ketika terjatuh. Pemasangan karpet karet yang lentur dan empuk ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki buah hati yang aktif dan mulai belajar berjalan.

  1. Karpet Lantai Kamar Mandi

Secara umum, karpet yang sering digunakan untuk lantai kamar mandi adalah karpet anyaman. Peletakan karpet anyaman ini bisa Anda lakukan di area kloset maupun wastafel. Tujuan dari penggunaan karpet anyaman di kamar mandi kering adalah untuk menyerap cipratan air agar kamar mandi tidak licin.

Selain diperuntukkan untuk kamar mandi kering, juga ada karpet karet atau rubber mat untuk kamar mandi basah. Karpet karet memiliki sifat anti selip agar Anda lebih aman dalam melangkah.

  1. Karpet untuk Kamar Tidur

Penggunaan karpet untuk kamar tidur memiliki beberapa fungsi diantaranya adalah untuk meredam suara, membantu mengendalikan suhu kamar tidur, memberikan rasa nyaman, serta dapat menghangatkan kaki untuk jenis karpet yang tepal maupun berbulu. Ada banyak karpet lantai yang cocok untuk kamar tidur, salah satunya adalah karpet rajut.

Pemasangan karpet lantai kamar tidur bisa Anda lakukan secara menyeluruh hingga menutupi keseluruhan lantai kamar. Anda juga bisa memasang karpet pada area tertentu saja, seperti di bawah meja rias, tempat tidur, maupun tempat yang digunakan untuk menapakkan kaki di lantai.

  1. Karpet Lantai Kamar untuk Bersantai

Pilihan karpet berikutnya yang bisa Anda gunakan sebagai alas untuk bersantai adalah karpet bulu. Pemasangan yang tepat jenis karpet ini umumnya di ruang keluarga maupun ruang tengah. Anda bisa menggelar karpet berbulu untuk bersantai bersama teman ataupun keluarga.

Selain keempat jenis karpet tersebut juga ada jenis karpet vinyl yang cocok diaplikasikan untuk lantai dapur. Karpet berbahan vinyl memudahkan Anda saat membersihkannya dari noda membandel maupun lengket. Anda bisa memasang karpet vinyl di depan area mencuci piring maupun area lantai dapur lainnya.

Selain karpet lantai kamar, juga tersedia karpet berbahan recycle untuk area outdoor. Karpet jenis ini dirancang secara khusus untuk area luar ruangan. Adapun karakteristik dari karpet ini adalah memiliki warna yang tahan dan tidak mudah pudar meski sering terpapar sinar matahari.

Kelebihan dari karpet untuk area outdoor adalah tahan air, dan tahan dari serangan lembap dan jamur. Hal tersebut karena karpet jenis ini dirancang secara khusus untuk menghadapi kondisi yang mudah kotor.

Karpet Lantai Kamar Terbaik Hanya di Prima Interior

Anda bisa mendapatkan karpet lantai kamar dengan berbagai motif berkualitas melalui kami, Prima Interior. Kami menyediakan berbagai jenis karpet untuk memperindah interior hunian Anda, khususnya untuk area kamar.

Kami menyediakan karpet yang mampu menjaga suhu ruangan dan kehangatan untuk kamar hotel maupun rumah. Anda bisa mendapatkannya dalam jumlah cukup besar dalam satuan Oz dengan harga yang ramah dikantong. Selain itu, kami juga menyediakan alas dalam bentuk lembaran yang bisa Anda pasang di kamar tidur maupun kamar tengah.

Kami memiliki rekomendasi karpet terbaik untuk kamar tidur agar nyaman untuk Anda. Karpet tersebut adalah karpet berbulu yang memungkinkan Anda merasa nyaman dan menambah keindahan desain interior kamar. Tersedia berbagai warna dan motif yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan.

Sedangkan untuk kamar tidur anak Anda bisa membelikan karpet berbahan halus, lembut, dan memiliki kelenturan yang tepat. Hal tersebut untuk mencegah anak terpeleset maupun memar karena jatuh saat berjalan maupun berlari di kamar. Anda bisa mendapatkan jenis-jenis karpet tersebut hanya di Prima Interior.

Kualitas dan profesionalitas pelayanan selalu kami utamakan untuk menjaga kepuasan dan kepercayaan dari para konsumen. Apabila Anda tertarik untuk menghiasi interior dengan karpet lantai kamar, bisa memesannya sekarang juga. Percantik ruangan kamar Anda dengan karpet bermotif indah dan berkualitas.

Untuk informasi lebih lanjut dan cara pemesanan karpet lantai kamar bisa Anda lakukan secara langsung dengan menghubungi tim kami atau mengunjungi halaman penawaran kami, disini!. Tunggu apalagi? wujudkan kenyamanan dan keindahan dengan penggunaan karpet lantai kamar pilihan Anda.

Rate this post

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top